Suatu tumor jinak dapat mengenai indung telur, berupa kantong yang berisi cairan berwarna coklat yang biasa disebut dengan kista indung telur. Kista indung telur biasanya tidak bersifat kanker. Bila kista tersebut masih kecil, biasanya tidak menimbulkan gejala apa-apa. Namun diperlukan penelitian lebih lanjut untuk meyakinkan bahwa hal itu bukan kanker. Kista yang besar atau kista yang berjumlah banyak dapat menyebabkan perut wanita membuncit. Selain itu, hal itu juga dapat menyebabkan ketidaknyamanan pada panggul, sakit pinggang dan rasa sakit saat berhubungan seksual.
Secara umum kista indung telur disebabkan oleh gangguan pembentukan hormon pada hipotalamus, hipofise dan indung telur itu sendiri. Kista indung telur dapat terbentuk kapan saja, antara masa pubertas sampai menopause, bahkan selama masa kehamilan.
Tipe kista ovarium (indung telur):
1. Kista folikelKista folikel timbul akibat dari folikel yang tidak berfungsi selama siklus menstruasi. Kista folikel berbentuk kecil sehingga biasanya tidak menimbulkan gejala apa-apa, kecuali jika pecah atau terpelintir, dapat menimbulkan gejala terasa kaku dan sakit hebat di daerah perut bagian bawah seperti serangan appendicitis (radang usus buntu).
a. Kista granulosa luteinKista granulosa lutein terjadi dalam korpus luteum indung telur yang fungsional. Kista ini bisa membesar, akibat dari penimbunan darah yang berlebihan saat fase perdarahan dari siklus menstruasi dan bukan akibat dari tumor. Kista ini timbul pada permulaan kehamilan dan diameternya bisa mencapai 5-6 cm yang menyebabkan rasa tidak enak di daerah panggul. Apabila pecah, terjadi pendarahan pada satu sisi rongga perut.
Pada wanita yang tidak hamil, kista ini akan membuat terlambat menstruasi yang diikuti dengan perdarahan yang tidak teratur.
b. Kista theca luteinKista theca lutein berisi cairan bening dan berwarna seperti jerami. Timbulnya kista theca lutein berkaitan dengan tumor indung telur dan terapi hormon.
Kista ini menyebabkan menurunnya siklus menstruasi dan terjadi ketidaksuburan (infertilitas), yaitu ketidakmampuan memiliki anak setelah hubungan seksual dengan teratur walaupun tidak menggunakan alat kontrasepsi dalam jangka waktu paling tidak selama satu tahun. Penyakit polisistik indung telur juga merupakan penyebab utama dari abnormalitas endokrin.Pemeriksaan kista indung telur dilakukan berdasarkan gejala dan tanda-tandanya. Pemeriksaan fisik dan beberapa jenis pemeriksaan laboratorium dapat membantu diagnosis dari beberapa tipe kista. Untuk mengkonfirmasi tipe kista indung telur, dokter akan melihat indung telur melalui ultrasound, laparoskopi atau melaui operasi.
Pengobatan kista ovarium (indung telur) secara medis
1. Kista folikel2. Kista luteinKista ini tidak perlu diobati karena akan sembuh dengan sendirinya dalam waktu 60 hari. Tetapi harus tetap dikonsultasikan pada dokter.
a. Kista granulosa lutein yang sering terjadi pada wanita hamil akan sembuh secara perlahan-lahan pada masa kehamilan semester ketiga, sehingga jarang dilakukan operasi.
b. Kista teka lutein akan menghilang secara spontan jika faktor penyebabnya telah dihilangkan.
Untuk kista yang persisten, operasi harus dilakukan untuk mengangkat kista tersebut agar tidak menimbulkan gangguan dan rasa sakit. Bagi wanita yang menjalani operasi kista indung telur, sebaiknya tidak melakukan hubungan seksual dalam masa penyembuhan.
Silahkan baca juga :
Artikel kesehatan lainnya:
Terapi mengencangkan payudara
Herbal Sarang semut - Obat kanker dan tumor
Penyakit Ginjal
Gangguan memori otak
Gejala stroke
Tokek - Obat HIV?
Dampak Persalinan Caesar
Kacang hijau untuk wanita hamil
Khasiat daun bayam
Rosella - Atasi Asam Urat
Asam Urat, Penyebab Gagal Ginjal
Tulang keropos - Osteoporosis
Dampak negatif facebook
Tips menjaga kesehatan mata
Katarak
Khasiat Teripang (holothuria agouria)
Khasiat Sambiloto (andrographis)
Asam Urat (Gout)
Khasiat daun salam
Cholesterol (Kolesterol)
Cholesterol list (Daftar kolesterol)
Berita yang hangat :
Quick count hasil pemilu 2009
Caleg stress
Hasil Pemilu 2009
Update quick count hasil pemilu legistatif 2009
tukang nggame
Author: tukang nggame
Published by tukang nggame
Distributed tukang nggame
12 comments:
Mudah2an saya nggak kena jenis penyakit yang satu ini...amiin...
Makasih ya infonya lengkap *two thumbs up* :)
wah, mau jadi dokter ya om?
itu toh . hati2 buat para wanita jangan sampai terkena penyakit kaya gituan khan kasih suaminya ngak kebagian jatah, ntar suaminya malah jajan diluar,
Semoga dijauhkan deh dari penykit kista....
Kemaren ada juga tetanggaku bang, masih gadis belia tapi udah kena kista sampe ga kuat kalo berdiri terlalu lama pasti pingsan.
Akhirnya di operasi deh....duhhh kesian liatnya.
Kista dan Kusta bahaya mana ya Mas...
Lagi-lagi info yang bagus dan bermanfaat bung Erik.
Thanks 4 sharing it
infonya bermanfaat banget nih buat kaum hawa kayak saya...
thanks ya.. bang...
turut prihatin ama istrinya temen abang. moga di beri ketabahan menjalani cobaan ini
Nice info buat ibu2 dan mbak2 nih ...
Sebenarnya perempuan nggak bisa mencegah dirinya dari kista ovarium, coz penyebabnya dari masalah hormonal yang dilandasi faktor riwayat penyakit yang sama pada keluarga. Tapi perempuan bisa mencegahnya untuk tidak jadi lebih parah. Caranya adalah ekstra waspada kalo ada kelainan dalam jumlah atau jadwal menstruasi, atau kalo sering sakit pinggang.
ngintip-ngintip aja mang
gak ngerti blas...
Share ilmu yang bermanfaat tuch mas ..
semoga baik baik saja ya .. suka takut kalau membayangkannya .. he he he
Post a Comment
Terimakasih atas komentarnya